dbpedia-owl:abstract
|
- Renault F1 Team merupakan sebuah tim balap mobil asal Perancis yang turun di ajang Formula 1. Tim ini turun di ajang F1 dalam dua kesempatan terpisah. Yang pertama adalah dari tahun 1977 sampai 1985 dan yang kedua dari musim 2002 sampai 2011. Renault merupakan pelopor pemakaian mesin turbo di ajang F1 ketika mereka memulai debut mereka di GP Inggris 1977. Sampai saat ini Renault merupakan salah satu pabrikan mobil tersukses diajang F1, dengan memenangi beberapa gelar konstruktor ketika mereka menjadi pemasok mesin tim Williams, Benetton, dan Red Bull Racing. Renault yang sempat mundur dari F1 di akhir 1997 memutuskan untuk kembali sebagai konstruktor penuh pada 2002, setelah sebelumnya pada tahun 2001 mereka membeli tim Benetton dan mengubahnya menjadi Renault F1 Team. Sekali lagi, sebagai konstruktor penuh, Renault mampu menunjukan giginya ketika mereka memenangi gelar juara dunia pembalap dan konstruktor pada 2005 dan 2006. Pada musim 2009 tim Renault mengalami krisis kepercayaan yang cukup besar sebagai dampak dari kontroversi crashgate di GP Singapura 2008 yang menyebabkan sponsor-sponsor pergi dan penjatuhan hukuman kepada pihak intern tim yang terlibat dalam hal tersebut. Sebagai langkah upaya penyelamatan tim, Renault France kemudian menjual mayoritas saham mereka kepada perusahaan investasi Luksemburg, Genii Capital yang sekaligus mengakhiri kontribusi Renault sebagai tim pabrikan di ajang F1 mulai musim 2010. Pada 14 Januari 2011, tim memutuskan untuk turun dibawah bendera negara Inggris Raya pada musim F1 tahun 2011 setelah selama 8 tahun (2002-2010) turun dengan bendera lisensi Perancis. Hal ini diakibatkan karena masuknya Group Lotus sebagai salah satu sponsor sekaligus pemegang saham. Pada musim 2012 tim ini kemudian berganti nama menjadi Lotus F1 Team yang sekaligus menjadi akhir dari keterlibatan Renault sebagai konstruktor di ajang F1 untuk saat ini.
|