Piala Konfederasi FIFA 1999 merupakan Piala Konfederasi FIFA yang ke-4. Edisi kali ini diselenggarakan di Meksiko, 25 Juli hingga 4 Agustus. Turnamen ini dimenangkan oleh tuan rumah Meksiko yang mengalahkan Brasil pada pertandingan final di Stadion Azteca, Mexico City. Sementara, Amerika Serikat meraih juara ke-3 setelah mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2–0 di Stadion Jalisco, Guadalajara.