Olimpiade musim panas ke-28 berlangsung selama 16 hari dari 13 Agustus hingga 29 Agustus 2004 di Athena, Yunani. Pihak penyelenggara memperkirakan 10.500 atlet dan 5.500 ofisial dari 202 negara akan hadir dalam ajang ini (pada akhirnya yang hadir ternyata 11.099 atlet). Sejumlah 301 medali diperebutkan dari 28 cabang olahraga.