dbpedia-owl:abstract
|
- Jet Airways (India) Ltd. merupakan sebuah maskapai penerbangan yang berbasis di Mumbai, Maharashtra, India, mengoperasikan penerbangan domestik dan internasional. Lebih dari 355 penerbangan harian menuju 43 kota di India dan 15 di luar negeri. Basis utamanya adalah Bandar Udara Internasional Chhatrapati Shivaji di Mumbai. Hub besar Jet Airways lainnya terletak di Bandar Udara Internasional Indira Gandhi, Delhi, Bandar Udara Internasional Anna, Chennai, Bandar Udara Internasional Netaji Subhash Chandra Bose, Kolkata, Bandar Udara Internasional Bengaluru, Bengaluru, dan Bandar Udara Brussels, Brussels. Menurut grafik Maret 2007, sahamnya di pasaran penerbangan domestik India meningkat 43%, dan, tahun 2007, lebih baik daripada saham pasaran operator domestik India lainnya. Jet Airways dipilih menjadi maskapai terbaik Asia Selatan dan Asia Tengah menurut Skytrax pada 2007.
|