Harrison Hagan "Jack" Schmitt, adalah seorang astronot dan politikus Amerika Serikat yang termasuk dalam Grup Astronot 4 sejak tanggal 28 Juni 1965. Ia adalah orang ke-12 dan terakhir yang menjejak Bulan. Harrison lahir di Santa Rita, New Mexico dan besar di Silver City yang berdekatan.