Damon Graham Devereux Hill OBE adalah seorang mantan pembalap mobil professional asal Inggris. Ia merupakan juara dunia Formula 1 tahun 1996. Ketika itu ia bergabung bersama tim Williams F1. Hill mengawali karier bersama tim Brabham pada tahun 1992. Tahun berikutnya ia pindah ke Williams. Di akhir kariernya, Hill bergabung bersama tim Jordan. Di luar F1, Hill juga merupakan seorang pemusik. Ia gemar bermain band dan juga bermain gitar.