Bandar Udara Congonhas adalah salah satu dari tiga bandar udara komersial di São Paulo dan terletak 8 kilometer dari pusat kota, yaitu di Avenida Washington Luís s/n° - Campo Belo. Bandara ini dikelola oleh Infraero dan, pada tahun 2005, merupakan bandar tersibuk di Brasil dengan sekitar 17 juta penumpang datang dan pergi menggunakan bandara ini. Pada tahun 1957, bandara ini merupakan bandara tersibuk ke tiga di dunia untuk kargo and pengangkutan.